Sobat mix, kita makan umumnya sehari 3 kali pada pagi, siang dan malam hari. Ternyata orang Indonesia makan nasi saja rasanya belum cukup kalau nggak dilengkapi cemilan. Kita mungkin sering memilih chiki, coklat, keripik, atau gorengan untuk dikonsumsi. Tapi sobat mix kepikiran gak sih pengen ngemil jajanan tradisional khas Indonesia? Meski porsinya yang kecil, makanan ini sebenarnya bisa mengenyangkan lho. Sayang, saat ini kita mungkin udah susah menemukannya. Coba kita simak kira-kira apa saja makanan yang sulit dicari tapi dikangenin banget..
Klepon
Kue ini sebenarnya dibuat dengan bahan sederhana. Adonan tepung beras ketan yang dibentuk menjadi bulat diisi gula merah pada bagian dalam sebelum dikukus. Jangan kaget dengan cairan gula yang muncrat saat kamu mengigitnya. Jangan khawatir eneg, adonan ketan yang tawar dan taburan kelapa parut gurih diatasnya bisa menyeimbangkan rasa menjadi nggak terlalu manis! Sobat mix siapa yang suka klepon ini?
Putu
Kue ini sebenarnya mirip dengan klepon, putu juga terbuat dari tepung beras ketan yang diisi dengan gula merah dan taburan kelapa parut. Biasanya, jajanan ini akan dibuat langsung saat kamu memesannya. Disajikan hangat dan paling nikmat dimakan saat malam hari, jajanan ini bisa menjadi teman wedang jahe atau kopi yang nikmat. Biasanya makanan ini dijual dengan bunyi khas seperti bunyi uap dari cerobong kereta api “tuuuuuuuuuttttt.. tuuutttt”.
Jenang
Sobat mix masih mengenal jenang gak? Kalau di Jawa Barat terkenal dengan dodol, maka di daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur banyak yang mengenal makanan ini dengan sebutan jenang. Meski begitu, jenang memiliki tekstur yang lebih lembek dan berminyak saat di pegang. Terbuat dari tepung beras dan tepung ketan membuat makanan ini cukup mengenyangkan loh. Sobat mix yang belum coba harus cobain yaa J
Gulo Puan
Gulo Puan ini berasal dari Palembang, makanan ini dulu hanya disajikan hanya untuk bangsawan. Teksturnya yang seperti karamel dan sedikit berpasir cocok untuk menjadi campuran kopi atau olesan roti. Bagi beberapa orang, makanan ini bahkan terasa seperti keju manis. Terbuat dari susu kerbau yang dipanaskan dalam waktu yang lama membuat makanan ini menjadi istimewa. Nggak heran harganya menjadi cukup mahal, tapi rasanya enak sob.
Bassang
Kalau sobat mix belum pernah mendengarnya, makanan ini merupakan bubur jagung putih yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat Sulawesi. Campuran jagung putih yang dimasak bersama santan, gula putih dan sedikit garam membuat makanan ini enak untuk dikonsumsi selagi hangat. Rasanya yang manis dan gurih membuat kamu ketagihan untuk menghabiskannya.
Cenil
Warna-warni dan menggemaskan, saat ini cenil sudah sangat sulit untuk ditemukan. Meskipun kamu bisa menemukan, pasti di pasar yang sangat tradisional. Cenil ini dibuat dari pati ketela pohon, makanan ini dibentuk bulat-bulat seukuran bola kelereng. Adanya campuran santan dan daun pandan membuat cemilan ini memiliki wangi yang khas dan menggugah selera. Diatasnya, cenil juga dilengkapi oleh kelapa dan gula pasir saat disajikan.
Gimana sob? Kangen ya ternyata makan-makanan tradisional yang udah jarang terlihat disekitar kita. Tapi emang paling nikmat kalo ngemil itu ditemani dengan kopi yang buat rileks dan asix. Sobat mix bisa nih ngemil rileks ditemani Indocafe Caffe Latte. J
Last Update
Tetap Stylish Walaupun Memakai Masker Saat New Normal
2020-10-22
6 Tips Bersihin Botol Minum, Bebas Kuman
2020-10-22
7 Gerakan Olahraga Yang Bisa Dilakuin di Atas Kasur
2020-10-01
8 Cara menghilangkan rasa pegal setelah berolahraga
2020-10-01